Apa itu Scada?Apa itu HMI ?
Perbedaan HMI dan Scada
Penjelasan Scada dan HMI , Contoh gambar SCada dan HMI
Dalam dunia industri telah banyak yang mengenal serta mengetahui apa itu Scada atau HMI.Fungsi Scada dan HMI Sebenarnya hampir mirip.
Sebelumnya saya akan sampaikan beberapa perbedaan dari HMI dan Scada
HMI itu adalah subsistem dari Scada ,HMI biasanya menempel atau dekat dengan mesin mesin industri dan HMI hanya bersifat menampilkan data dalam bentuk grafik yang mudah dipahami oleh operator.
Sedangkan SCADA itu adalah ibunya HMI Scada letaknya berjauhan dengan mesin mesin industri dan Scada dapat digunakan untuk mengendalikan menampilkan serta mengambil data dalam suatu proses sistem yang di monitor.
Jadi bisa dibilang kalau ada Scada pasti ada HMI kalau ada HMI Belum tentu ada Scada karena Scada biasanya digunakan pada pengontrolan industri skala besar.
Lalu ,
Apa itu Scada ?
SCADA atau singkatan dari Supervisory Control and Data Acquition adalah sebuah Sistem yang didesain untuk sebuah pengontrolan dan pengambilan data dalam pengawasan (User /Manusia). Seringkali SCADA digunakan untuk pengendalian beberapa proses pada industri skala besar. SCADA adalah sebuah sistem yang terdiri dari banyak komponen penyusun.
- Baca juga : Istilah istilah dalam Scada
Dalam Penerapannya penyusun SCADA terdiri oleh sebuah :
HMI (Human Machine Interface)
Data Acquisition
PLC atau Device Lainnya
MTU (Master Terminal Unit)
RTU (Remote Terminal Unit)
Sistem Komunikasi (Antar MTU dan RTU)
Apa itu HMI ?
- HMI atau singkatan dari Human Machine Interface Adalah penyusun dari SCADA yang biasa berfungsi untuk menampilkan data dari hasil pengukuran di RTU ataupun menampilkan proses yang sedang terjadi pada keseluruhan sistem yang dirancang. HMI merupakan sebuah tampilan berbasis grafis yang berfungsi untuk memudahkan pengawasan (Supervisory) kepada operator. HMI mengubah data dalam bentuk angka kedalam animasi, grafik, dan simbol yang mudah dimengerti oleh operator.
Apa itu MTU ?
MTU atau singkatan dari Master Terminal Unit merupakan sebuah sistem pengendali (bisa komputer bisa PLC atau juga microcontroller) yang bertugas memberikan data kepada HMI dari RTU. Dalam beberapa situasi MTU ini juga dapat bertugas mengambil data dari tiap-tiap RTU (Apabila RTU lebih dari 1) untuk diterjemahkan dan di kirim ke HMI. sistem pengambilan data dari tiap-tiap RTU disebut “Polling”.Bisa saja MTU dan HMI dapat dijadikan 1 bagian, bilamana MTU menggunakan komputer yang sama dengan HMI.
Apa itu RTU ?
RTU atau singkatan dari Remote Terminal Unit adalah penyusun SCADA yang difungsikan sebagai terminal-terminal data dari hasil pengukuran, pengendalian, pemantauan status dan lain-lain. RTU juga berfungsi menerjemahkan, mengkonversi, menghitung sinyal ,seperti pengukuran Arus listrik , Flow, tekanan, Differensial Pressure, temperatur. Dari hasil pengukuran itu yang dilakukan RTU adalah melakukan pengendalian(jika merupakan sistem kendali) kemudian menyalurkan data ke MTU atau langsung menyalurkan ke MTU jika sistem di RTU bukan untuk pengendalian (Controlling). RTU juga dapat berfungsi sebagai pengatur set point yang dikirimkan dari HMI/MTU ke RTU tersebut.
Apa itu PLC?
PLC atau Programmable Logic Controller merupakan sebuah alat yang mudah kita mainkan.PLC pada sistem SCADA seringkali di tempatkan pada RTU. PLC ini bertugas melakukan pengolahan/pengambilan data dari sensor dan juga memungkinkan untuk melakukan pengendalian pada sistem tersebut misalnya digunakan untuk pengaturan buka tutup Valve.Baca juga : Apa itu PLC dan pengaplikasiannya
Apa itu Sistem Komunikasi ?
Sistem Komunikasi, merupakan sebuah cara untuk mengkomunikasikan data dari RTU ke MTU. Untuk RTU yang terletak jauh dari pusat control sistem komunikasi seringkali lewat sebuah radio. Untuk wilayah dengan jangkauan jarak yang jauh bisa menggunakan GSM radio.
Sekian artikel tentang Perbedaan Scada dengan HMI Semoga dapat bermanfaat
thanks for the explanation
Luar biasa. Saya belajar banyak dari tulisan kisanak!
apa software design gambar scada nya bng